Rabu, 08 Agustus 2012

Pengertian MRTG

MRTG (the Multi Router Traffic Grapher) Adalah aplikasi yang digunakan untuk memantau beban trafik pada link jaringan. MRTG akan membuat halaman HTML yang berisi gambar GIF yang mengambarkan trafik melalui jaringan secara harian, mingguan, bulanan dan tahunan. MRTG dibuat oleh Tobias Oetiker menggunakan Perl dan C dan tersedia untuk sistim operasi UNIX dan Windows NT.

Jenis Chipset Motherboard

Secara fisik, chipset berupa sekumpulan IC kecil atau chips yang dirancang untuk bekerjasama dan memiliki fungsi-fungsi tertentu. Pada sistem hardware komputer, chipset ini bisa terdapat pada motherboard, card-card (kartu-kartu) ekspansi, misalnya pada kartu grafis (video card), atau pada peralatan komputer lainnya. Fungsi chipset pada motherboard tidak sama dengan chipset pada kartu-kartu ekspansi. Begitu pula fungsi chipset pada peralatan komputer lainnya. Masing-masing memiliki fungsi sendiri yang bersifat spesifik. Chipset sebenarnya tidak selalu terdiri dari sekumpulan IC atau sekumpulan chip, kadang-kadang dijumpai hanya terdiri dari sebuah chip saja.
Chipset pada video card berfungsi untuk mengontrol rendering grafik 3 dimensi dan output berupa gambar pada monitor. Sedangkan chipset pada motherboard berfungsi untuk mengontrol input dan output (masukan dan keluaran) yang mendasar pada komputer. Perlu diketahui, bahwa yang dibahas pada bab ini difokuskan pada chipset yang ada pada motherboard, bukan chipset yang ada pada komponen atau perangkat komputer lainnya.
Lebih jelasnya, dapat dikatakan bahwa chipset yang biasa terdapat pada motherboard berfungsi untuk mengatur aliran data dari satu komponen ke komponen lainnya. Misalnya mengarahkan data dari CPU (prosesor) menuju kartu grafis (video card) atau ke sistem memori (RAM), serta mengarahkan aliran data melalui bus PCI, drive IDE dan port I/O. Pada kasus ini, dapat diibaratkan bahwa chipset seakan-akan berfungsi sebagai ‘polisi lalu lintas’ pengatur aliran data pada motherboard di sebuah PC (Personal Computer).
Selain mengatur aliran data, chipset juga ikut menentukan piranti apa saja yang dapat didukung oleh PC tersebut, serta turut menentukan kecepatan FSB (Front Side Bus), bus memori, bus grafis, kapasitas serta tipe memori yang dapat didukung oleh motherboard yang bersangkutan, dan menentukan standart IDE, juga tipe port yang didukung oleh sistem.
Sebenarnya, lebih detail lagi dapat dijelaskan bahwa chipset tradisional pada motherboard terdiri dari dua bagian, yaitu northbridge dan southbridge. Tugas-tugas umum chipset seperti yang telah dijelaskan tadi, dibagi kepada kedua bagian chipset tersebut. Masing-masing bagian chipset (northbridge atau southbridge) mempunyai tugas sendiri-sendiri yang bersifat spesifik dan bekerja sesuai fungsinya.
Asal mula istilah northbridge dan southbridge
Pemunculan istilah northbridge dan southbridge berawal dari kebiasaan dalam menggambar suatu bagan atau peta tentang arsitektur suatu komponen. CPU biasanya diletakkan pada bagian atas (puncak) bagan. Pada suatu peta, bagian atas selalu identik dengan arah utara. CPU kemudian dihubungkan dengan chipset melalui fast bridge atau jalur penghubung cepat yang menyambung langsung di bagian atas unit chipset. Itulah sebabnya bagian yang langsung berhubungan dengan CPU tersebut disebut northbridge. Northbridge ini kemudian dihubungkan dengan bagian bawah unit chipset melalui slow bridge atau jalur penghubung yang lebih lambat. Unit chipset bagian bawah ini kemudian disebut southbridge. Jika bagian atas menyimbolkan arah utara, dengan sendirinya bagian bawah menyimbolkan arah selatan. Itulah sebabnya disebut dengan istilah southbridge.

Jumat, 21 Oktober 2011

Pengertian SSD

Pengertian
SSD adalah media penyimpanan data (non volatile memory) yang menggunakan papan memory sebagai media dan tidak menggunakan compact-disk seperti hard-disk konvensional sehingga SSD tidak memilki penundaan mekanikal dalam mengakses data. 

Arsitektur SSD
Sebuah SSD menggunakan SRAM dan DRAM, bukan flash memory. Sering disebut sebagai RAM-drive (tidak sama dengan RAM disk). Akhir-akhir ini, chip yang digunakan pada SSD sebagian besar berdasarkan memori flash NAND. Chip pada memori berjenis NAND Flash ini mirip bentuknya dengan chip pada memori DDRAM, namun pada NAND bersifat non-volatile artinya tidak memerlukan arus listrik untuk menyimpan data.
Komponennya :
  1. Cache : flash SSD yang menggunakan sejumlah kecil DRAM sebagai cache. Ini mirip dengan cache pada Hard disk Drive. Sebuah direktori pada blok penempatan dan pemakaian data juga disimpan dalam cache sementara drive beroperasi.
  2. Energi penyimpanan : komponen lain SSD berkinerja tinggi adalah kapasitor atau beberapa baterai. Ini diperlukan untuk menjaga integritas data sehingga data dalam cache dapat tersimpan ke drive ketika daya drop; beberapa mungkin memiliki daya yang cukup lama untuk mempertahankan data dalam cache daya.
Sejarah Solid State Drive
SSD yang menggunakan memori ferrite, atau lebih populer dengan istilah auxiliary memory unit saat ini, muncul pada era komputer yang menggunakan vacuum tube atau pipa kedap udara. Tetapi penggunaannya terhenti setelah kemunculan drum storage unit yang lebih murah. Pada tahun 1970an dan 1980an, SSD menggunakan memori semikonduktor dan digunakan untuk supercomputer milik IBM. Amadahl, dan Crat. Tetapi harga SSD yang sangat mahal menjadi penyebab drive ini tidak populer.

Pada tahun 1978, StorageTek mengembangkan solid state drive dengan tipe terbaru. Pada pertengahan tahun 1980, Santa Clara Systems memperkenalkan BatRam, yaitu 1 megabit DIP RAM chip dan card controller yang mengemulasikan sebuah hard disk. BatRam juga dilengkapi dengan baterai yang dapat diisi ulang untuk mempertahankan isi dari memori saat array tidak dialiri listrik. Sharp PC-5000 diperkenalkan pada tahun 1983, menggunakan 128 kilobyte (128 KiB) solid-state cartrige untuk media penyimpanan, yang mengandung bubble memory.
Pada tahun 1980an, RAM “disk” populer digunakan sebagai media boot karena harga hard drive mahal, floppy disk yang lambat, dan beberapa sistem seperti Amiga, Apple Iigs dan Macintosh Portable mendukung booting tersebut. Sistem dapat di soft-reboot dan sistem operasi dapat diaktifkkan dalam hitungan detik. Beberapa sistem menggunakan baterai sehingga isinya tetap tersimpan saat sistem dalam kondisi mati.
Pada tahun 1995, M-Systems memperkenalkan solid state drive yang menggunakan flash memory (SanDisk kemudian mengambil alih M-Systems pada November 2006). Sejak saat itu, SSD dapat digunakan sebagai pengganti hard disk drive dalam bidang militer dan penerbangan, dan aplikasi penting lainnya yang kritis. Aplikasi-aplikasi ini membutuhkan tingkat MTBF (Mean Time Between Failures) yang khusus karena SSD dapat menahan benturan yang kuat, getaran, dan range suhu yang besar.


Gambar OCZ Core Series V2 SSD

Pada tahun 2007, SSD dengan kapasitas beberapa gigabyte memperoleh popularitas untuk netbook dan subnotebook. Pada tahun 2008 SSD berkembang dengan sangat pesat. Pada Maret 2008, Samsung mengumumkan akan meluncurkan solid state disk berkapasitas 258 GB pada tahun 2009. Super Talent meluncurkan SSD 256 GB tertipis. Pada Oktober 2008, Intel memproduksi SSD khusus untuk server dan workstation. Drive ini seharga $695 untuk pembelian 1000 unit. Enterprise Flash Drives (EFDs) didesain untuk aplikasi yang membutuhkan performansi tinggi (IOPS – Input/Output per Second), realiabilitas, dan efisiensi daya.
Perbedaan HDD vs SSD
  • SSD mengkonsumsi daya lebih kecil daripada HDD. contoh, SSD 2,5 inci hanya butuh daya kurang dari 1 Watt, sementara daya yang dipakai HDD mencapai 2,1 Watt.
Untuk pengguna PC, perbedaan itu tidak terasa. Tapi pengguna notebook bisa merasakan perbedaan awet baterainya.
  • SSD memiliki kemampuan dalam kecepatan baca tulis yang luar biasa dimana tidak adanya piringan yang berputar ataupun alat pembaca yang harus diposisikan seperti layaknya HDD
  • SSD memeberikan peningkatan kinerja pada performa Input Output I/O, dimana konvensional HDD menggunakan piringan (platter) yang berputar dan sebuah head untuk membaca data pada piringan yang tentunya membuat HDD akan memiliki delay dalam melakukan proses tulis baca data,
  • SSD lebih tahan rusak terhadap guncangan dari pada hard disk konvensional, karena piringan pada hard disk dapat terganggu kinerjanya bila mengalami guncangan dan akan berakibat kerusakan maupun data loss. Hal ini tidak terjadi pada SSD karena tidak ada alat mekanik yang bergerak dan bisa terguncang (full ic = integrated circuit). Tapi SSD bisa juga mengalami kerusakan seperti layaknya ic pada umumnya dan akan berakibat data loss.

Kelebihan dan Kekurangan SSD
Kelebihan:
  1.       Akses SDD lebih cepat (kapanpun anda mengakses)
  2.       SSD tidak memakan listrik dan tidak mengeluarkan panas
  3.       SSD tidak mengeluarkan suara bising
  4.       SSD lebih tahan lama
  5.       SSD tidak memiliki bagian mekanik
  6.       Daya SSD lebih sedikit
  7.       SSD memiliki read and write speed yang relatif tinggi
Kekurangan:
  1. Harga SSD relatif mahal
  2. Kapasitas maksimal SSD masih lebih rendah dibandingkan HDD
  3. SSD memiliki daya tahan yang terbatas
  4. Kemampuan memasukkan atau Write lebih rendah dibandingkan kemampuan membaca data atau Read

Asal Susunan Keyboard QWERTY

Pernahkah kalian berfikir mengapa susunan keyboard yang sehari-hari yang umumnya kita gunakan dibuat dengan susunan yang seperti itu. Dan apakah menurut kamu apakah susunan yang seperti itu merupakan yang paling efisien yang pernah dibuat sehingga kita akan lebih mudah dan cepat untuk kita mengetik.

Begini, susunan keyboard yang dipakai umum sekarang ini (QWERTY) sebenarnya adalah salah satu susunan yang paling tidak efisien yang ditujukan agar kita-kita dapat mengetik dengan lebih lambat. Mengapa demikian? Ini dia sejarah susunan keyboard..

Hal ini berkaitan dengan sejarah mesin ketik yang ditemukan lebih dulu oleh Christopher Latham Sholes (1868). Saat menciptakan mesin ketik prototype sebelumnya, malah sangat memungkinkan kita untuk mengetik dengan lebih cepat.

Terlalu cepatnya kemungkinan dalam mengetik tersebut, sampai- sampai sering timbul masalah pada saat itu. Seringkali saat tombol ditekan, batang-batang huruf (slug) yang menghentak pita itu mengalami kegagalan mekanik, yang lebih sering diakibatkan karena batang-batang itu saling mengait (jamming).

Karena bingung memikirkan solusinya pada saat itu, Christopher Latham Sholes justru mengacak-acak urutan itu demikian rupa sampai ditemukan kombinasi yang dianggap paling sulit untuk digunakan dalam mengetik. Tujuannya jelas, untuk menghindari kesalahan-kesalahan mekanik yang sering terjadi sebelumnya.



Akhirnya susunan pada mesin ketik inilah yang diturunkan pada keyboard sebagai input komputer dan pada tahun 1973 diresmikan sebagai keyboard standar ISO (International Standar Organization).

Sebenarnya ada beberapa standar susunan keyboard yang dipakai sekarang ini. Sebut saja ASK (American Simplified Keyboard), umum disebut DVORAK yang ditemukan oleh Dr. August Dvorak sekitar tahun 1940.

Secara penelitian saat itu, susunan DVORAK memungkinkan kita untuk mengetik dengan lebih efisien. Tetapi mungkin karena terlambat, akhirnya DVORAK harus tunduk karena dominasi QWERTY yang sudah terjadi pada organisasi-organisasi dunia saat itu dan mereka tidak mau menanggung resiko rush apabila mengganti ke susunan keyboard DVORAK.

Satu-satunya pengakuan adalah datang dari ANSI (American National Standard Institute) yang menyetujui susunan keyboard Dvorak sebagai versi “alternatif” di sekitar Tahun 1970.

Susunan keyboard lainnya yang masih perkembangan dari susunan QWERTY adalah QWERTZ yang dipakai di negara seperti Hungaria, Jerman, Swiss, dll. AZERTY oleh negara Prancis dan Belgia, QZERTY, dll.
sumber (http://www.acehonline.net)

Kamis, 20 Oktober 2011

Trik meng-upgrade flashdisk 1 gb to 2 gb

Kali ini tentang trik baru bagai mana mnegupgrade flashdik kita agar kapasitasnya menjadi 2x lipat dari sebelumnya, sebgaicontoh anda punya flashdisk dengan kapasitas 1 gb ini akan bisa kita upgrade menjadi 2 gb atau 2 gb bisa di upgrade menjadi 4 gb.
Syarat yang paling utama adalah flashdisk yang akan diupgrade minimal ber ukuran 1 gb karena dibawah kapasitas tersebut tidak akan berhasil.
Makanya anda jangan buru-buru dulu untuk membeli flashdisk dengan kapasitas besar, gunakan saja flashdisk lama anda dan silahkan upgrade.
Trik upgrade ini membutuhkan sebuah software khusus, tapi jangan kuatir telah saya sediakan dan tinggal di download. setelah download software tersebut silahkan ikuti langkah-langkahnya sebagai berikut :
1. format flashdisk (target upgrade) menjadi FAT. hati-hati jangan sampai salah (karena di dalam format akan ada 2 pilihan yaitu FAT dan FAT32)
2. jalankan software yang telah anda download di http://www.blognusantaratronik.co.cc di menu software
3. setelah open software silahkan pilih lokasi drive flashdisk (target upgrade)
4. klik fix - ok - ok - ok
5. cabut flashdisk dan colokan lagi
simsalabim alhasil flashdisk anda telah ter-upgrade dan siap di gunakan.
mudah bukan.

Garam Dapur bisa Lipatgandakan Kapasitas Hard Disk!

JAKARTA, SENIN –Sayur tanpa garam pasti kurang enak rasanya. Kalau makan rujak buah pun, kita suka menaburkan garam agar rasa buahnya lebih mantap. Namun tahukah kamu kalau garam juga bisa membuat hard disk menjadi lebih baik?
Percaya atau tidak, tapi Dr.. Joel Yang dari the Institute of Materials Research and Engineering (IMRE), sebuah lembaga riset dari Singapore’s Agency of Science, Technology, and Research (A*STAR), bersama dengan pendukung dari National University of Singapore (NUS) dan the Data Storage Institute (DSI), memunculkan cara untuk meningkatkan kapasitas hard disk sampai enam kali lipat dengan bantuan sodium chloride, alias garam dapur. Ini bukan guyonan loh.
Tim tersebut menggunakan  ”proses litografi e-beam dengan resolusi yang sangat tinggi yang menghasilkan struktur berukuran nano yang sangat halus.” Dengan menambahkan sodium chloride ke solusi developer yang ada di proses litografi, Dr. Yang mendapatkan bahwa ia mampu menghasilkan struktur nano yang sangat halus sampai 4,5nm half pitch. Bagusnya lagi, metoda ini tidak membutuhkan upgrade peralatan yang berharga mahal. Teknologi yang ada menggunakan butiran-butiran dalam ukuran sekitar 7-8nm yang ditaburkan di permukaan media storage.
“Kita telah menunjukkan bahwa bit-bit itu bisa dipolakan lebih rapat dengan mengurangi jumlah langkah pemrosesan,” kata Dr. Yang.
Terobosan ini mengungkap bahwa dengan menggunakan teknologi baru ini, sebuah drive 1TB dapat, secara teori, menampung informasi sampai 6TB dalam kapasitas yang sama. Hmm, kapan ya terealisir secara massal?

sumber : http://www.tabloidpcplus.com/2011/10/berita-teknologi/garam-dapur-bisa-lipatkan-gandakan-kapasitas-hard-disk/

Windows Dreamscene

barusan iseng2 searching tentang fitur DreamScene yang pada rilis Windows Vista disertakan ( Ultimate ekstra ) tapi kini pada rilis Windows 7 fitur itu dipangkas.
Padahal fitur ini cukup unik dengan kemampuannya menghadirkan video sebagai latar belakang desktop Windows.
Bagi yang masih penasaran atau masih ingin menggunakannya di Windows 7 maka ikuti trik berikut ini untuk mengaktifkan:
>> Sebelumnya harap diperhatikan fitur Windows Aero harus sudah diaktiftan.
>> Jalankan file tersebut. Installer ini akan menyalin file DreamScene.dll ke folder %WinDir%\System32 dan file DreamScene.dll.mui ke folder %WinDir%\System32\en-US lalu menulis registry yang dibutuhkan ke Windows 7. Setelah proses patch selesai. Restart Windows 7.
Untuk mengujinya, pilih salah satu file video dengan format .wmv atau.mpg (Jika tidak punya video yang cocok, silakan donlot video-video yang dikhususkan untuk DreamScene dari Website (www.dreamscene.org). Klik kanan di file video tersebut, lalu pilih “Set as Desktop Background

DS

Gampang kan Sobat??